Rabu, 20 Agustus 2014

"Ngalam Raya" (Kota Malang Raya)


Sebut saja Kota malang. Sebuah daerah yang memiliki karakteristik geografis yang sangat baik. Sekitanya terkelilingi oleh gunung-gunung yang menjulang ke langit, baik yang masih aktif ataupun sudah mati. Sumber-sumber air pun terpancar dari bawah bukit nan subur, ijo royo-royo. Di dataran rendahnya pun, masih terdapat puluhan pantai dan laut lepas yang menyediakan pesona alamnya serta sumber hasil laut bagi masyarakat.
                                                                                                                          










Bukan rahasia umum lagi, kalau Malang terkenal akan banyaknya wisata alam yang masih asri dan terawat. Mulai dari Gunung Bromo Semeru, Danau Ranukumbolo, Air terjun coban Rondo, Pantai Sendang biru, hingga pemandian air panas cangar. Itu belum termasuk tempat-tempat wisata buatan seperti kebun teh wonosari, dan taman wisata tugu kota malang.


Sering terdengar istilah "malang kota bunga" di telinga masyarakat Indonesia. Sebenarnya, istilah itu bukan sebutan untuk kota yang dapat ditumbuhi berbagai macam bunga atau menghasilkan banyak bunga tanaman. Namun, sebutan ini dikarenakan Malang telah banyak mencetak generasi-generasi muda yang berprestasi dan berakhlak baik dalam upaya mengharumkan nama bangsa Indonesia.


                                                      

# Salam AREMA #

Kampus ku (Universitas Muhammadiyah Malang)

Ini merupakan profil singkat sebuah kampus yang didirikan di Kota Malang provinsi Jawa Timur pada tahun 1964. Sebuah kampus yang berbasiskan pendidikan islam sebagai bentuk penerapan nilai-nilai pada Pancasila. Kampus ini memiliki letak geografis yang cukup menarik, yang mana berdiri di atas lereng-lereng curam sungai brantas.

Sejarah


          Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) berdiri pada tahun 1964, atas prakarsa tokoh-tokoh dan Pimpinan Muhammadiyah Daerah Malang. Pada awal berdirinya Universitas Muhammadiyah Malang merupakan cabang dari Universitas Muhammadiyah Jakarta, yang didirikan oleh Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Jakarta dengan Akte Notaris R. Sihojo Wongsowidjojo di Jakarta No. 71 tang-gal 19 Juni 1963.Pada waktu itu, Universitas Muhammadiyah Malang mempunyai 3 (tiga) fakultas, yaitu (1) Fakultas Ekonomi, (2) Fakultas Hukum, dan (3) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Jurusan Pendidikan Agama.


       Pada tanggal 1 Juli 1968 Universitas Muhammadiyah Malang resmi menjadi universitas yang berdiri sendiri (terpisah dari Universitas Muhammadiyah Jakarta), yang penyelenggaraannya berada di tangan Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Malang, dengan Akte Notaris R. Sudiono, No. 2 tertanggal 1 Juli 1968. 

         Pada tahun 1968, Universitas Muhammadiyah Malang menambah fakultas baru, yaitu Fakultas Kesejahteraan Sosial yang merupakan fi‘lial dari Fakultas Kesejahteraan Sosial Universitas Muhammadiyah Jakarta. Dengan demikian, pada saat itu Universitas Muhammadiyah Malang telah memiliki empat fakultas. Selain itu, FKIP Jurusan Pendidikan Agama mendaftarkan diri sebagai Fakultas Agama yang berada dalam naungan Departemen Agama dengan nama Fakultas Tarbiyah.Fakultas yang kemudian ditambahkan adalah Fakultas Teknik, yaitu pada tahun 1977. Pada tahun 1980 dibuka pula Fakultas Pertanian, kemudian menyusul Fakultas Peternakan. Antara tahun 1983 sampai dengan 1993, ditambahkan jurusan-jurusan baru dan ditingkatkan status jurusan-jurusan yang suudah ada. Yang terakhir, pada tahun 1993 Universitas Muhammadiyah Malang membuka Program Pascasarjana Program Studi Magister Manajemen dan Magister Sosiologi Pedesaan















Visi dan Misi

# Visi

Menjadikan Universitas terkemuka dalam pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni (IPTEKS) berdasarkan nilai-nilai Islam

#Misi

·         Menyelenggarakan pendidikan yang bermutu.
·         Menyelenggarakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang  dapat meningkatkan kesejahteraan manusia.
·         Menyelenggarakan pengelolaan universitas yang amanah.
·         Menyelenggarakan civitas akademika dalam kehidupan yang Islami            sehingga mampu beruswah khasanah.
·         Menyelenggarakan kerjasama dengan pihak lain yang saling                      menguntungkan dalam pengembangan IPTEKS.




          Universitas swasta di Kota Malang ini memang masih berumur muda untuk kategori perguruan tinggi. Namun telah menjadi universitas swasta terbaik di Indonesia dan telah meraih berbagai macam prestasi nasional maupun Internasional serta telah memiliki banyak kerjasama dengan universitas lain dari berbagai penjuru dunia.

Makna logo Universitas Negeri Malang

  •    TULISAN ARAB MUHAMMADIYAHSebagai pengikut ajaran Nabi Muhammad. 
  •    MATAHARI BERSINAR 12Organisasi Muhammadiyah berdiri 1912
  •    DUA KALIMAT SYAHADATSebagai Ikrar dalam ajaran Islam, yaitu kesaksian bahwa tidak ada Tuhan selain Allah dan Pengakuan Muhammad sebagai utusan Allah 
  •    PADI DAN KAPAS Bermaksud memperjuangkan adil dan makmur berupasandang dan pangan serta tabiat seperti padi:”Semakin berisi semakin merunduk”


sumber : www.umm.ac.id
            www.google.com/image/umm

"Agroteknologi" Jurusan Sejuta Berkah

         Musim global bukan musim mangga atau apel, tapiini merupakan musim dimana teknologi telah merasuk ke seluruh sendi dunia. Hingga gaya hidup pun mulai berubah dari yang sederhana menjadi mewah. Ini pun berdampak pada anak muda masa kini yang kecendrungan memiliki rasa gengsi atas materi yang mereka miliki. Saya ambil sedikit contoh yaitu pada peminatan jurusan, hampir rata-rata semua teman-teman mengambil jurusan yang populer dalam arti nanti ke depanya akan mendapatkan kerja yang mewah dan berpesangon besar. Namun hal ini tidak mengubah cara berpikir saya yang yakin bahwa setiap pekerjaan pasti ada kemuliaannya tersendiri. Saya pun memberanikan diri untuk memilih Fakultas Pertanian dengan konsentrasi jurusan Agroteknologi di Universitas Muhammadiyah Malang. Sebenarnya saya hanya ingin menyampaikan apa itu jurusan agroteknologi, tapi maaf ada sedikit prosa di atas.hehe

 AGROTEKNOLOGI

              Jurusan ini  menyelenggarakan model ideal untuk belajar pertanian modern, seperti aplikasi bioteknologi, pertanian organik (padi, buah dan sayur), perbenihan, budidaya tanaman hortikultura (buah, sayur, tanaman hias, dan anggrek); tanaman industri (kelapa sawit, tebu, kopi, teh, karet, kakao); tanaman pangan (padi, jagung, kedelai), arsitektur pertamanan dan kewirausahaan.

          Agroteknologi berusaha mencetak dan menghasilkan lulusan yang beriman, bertaqwa, profesional dan mampu menguasai Ipteks, serta mampu mengembangkannya berdasarkan kaidah-kaidah ilmiah dan Islami. Sarana prasarana perkuliahan menggunakan ruang multimedia yang didukung Lab. bioteknologi, kultur in vitro, mikrobiologi, tanah, klimatologi, teknologi benih, rumah produksi jamur, agro nursery, agro orchid nursery, green house, unit hidroponik, plaza pertanian, kebun apel dan lahan percobaan (6,3 Ha). Sarana produksi jamur, agro orchid nursery, kebun organik untuk tanaman apel, sayur-sayuran dan padi dikembangkan dalam skala industri yang dapat dijadikan tempat kerja paruh waktu bagi mahasiswa  sehingga mahasiswa mempunyai bekal dan mental wirausaha yang tangguh. Lulusan Agroteknologi dapat bekerja di pemerintahan dan perusahaan swasta serta Kementerian pertanian, perkebunan industri pertanian, lembaga penelitian, konsultan, usaha mandiri (wirausaha), dan lain-lain.





          Mungkin memang banyak yang menganggap rendah jurusan ini karena bidang yang ditekuni terlalu sederhana yaitu di bidang pertanian. Disini saya akan membuka pikiran anda bahwa pertaniaan adalah salah satu jurusan yang terbaik di Indonesia yang mana negara kita adalah salah satu negara penghasil pangan terbesar di dunia, dan sebagian besar olahanya adalah dari tumbuhan yang produksi. Ini menandakan sangat berpotensi besar ke depan jika ilmu yang dikembangkan olehjurusan ini akan mengantarkan Indonesia sebagai negeri penghasil pangan terbesar di dunia. Sudah banyak SDM dan lahan untuk kita kembangkan menjadi produk yang berguna bagi bangsa ini sendiri dan bangsa lain.

*SUKSES AGROTEKNOLOGI*

Sumber : www.umm.ac.id

Menanam Sayur Pakai LED??

         Bukan sulap, bukan sihir. beginilah perkembangan teknologi di dunia sekarang ini. Tiada kata menyerah untuk kondisi alam yang mulai bikin semua masyarakat resah. Penelitian dan pengembangan untuk mencari solusi mengatasi masalah pun tak henti-henti untuk mengelontorkan dana hingga tercapainya sebuah solusi praktis,dan bisa diandalkan. Inilah teknologi yang akan saya suguhkan untuk anda :

Plants Lab sebuah teknologi yang membuat kita bisa menanam tanaman di dalam ruangan dengan bantuan lampu LED saja (tanpa matahari).
     Selain keuntungan tidak perlu matahari, teknologi ini juga punya beberapa keuntungan lainnya misalnya yang terpenting menurut kami, melalui teknologi penanaman seperti ini, kita hanya memerlukan air 10% saja dibandingkan dengan menanam di luar dengan cara biasa.

          Sebenarnya penghematan air ini tidak secara langsung juga sih tetapi bisa dihemat sebanyak itu karena tanaman ditanama di wadah (container) makanya sisa air yang terbuang akan bisa digunakan kembali tetapi memang tetap lebih hemat air.
Pemilihan lampu LED berwarna merah dan biru bukan tanpa sebab karena menurut PlantLab, kedua warna lampu ini akan memberikan efek positif kepada tanaman agar bisa tumbuh lebih cepat (18% lebih efisien).
Teknologi ini bisa memanfaatkan penanaman dengan banyak cara mulai dari sistim hidroponik atau bisa juga nantinya dengan teknologi iMec yaitu menanam dengan menggunakan lapisan film.

Secara keseluruhan maka PlantLab punya keuntungan:
– Bisa menanam dimana saja mulai dari gurun sekalipun selama dalam ruangan
– Penanaman bisa dilakukan secara vertikal sehingga hemat tanah
– Bisa hemat air sampai 90%
– Dijamin aman dari gangguang hama karena di dalam ruangan
– Tidak ada hama berarti tidak perlu pestisida
– Hemat listrik juga, kan pakai LED.
 


#Semoga suatu saat teknologi ini dapat di terapkan di Indonesia dalam sekala besar, agar dapat mengatasi masalah kekurangan lahan dan pertanian organik(pertanian sehat)

sumber: www.otakku.com

Ngerjakan Tugas Bareng, Melalui Google Drive

          Bukan sebuah internet kalo tidak mempermudah kebutuhan orang banyak. Ini merupakan salah satu cara yang bisa kita gunakan melalui email google anda. Aplikasi google drive, ternyata menyediakan layanan dimana kita (mahasiswa) dapat mengerjakan tugas kelompok secara bersama walaupun tidak dalam satu tempat. Ini aku tunjukkan caranya:

Langkah 1:
Buka akun googlr drive anda, kemudian klik menu Baru dan pilih dokumen yang ingin anda kerjakan bersama teman kelompok. contoh: (google dokumen).
 Langkah 2:
Ketika sudah masuk dokumen yang ingin anda kerjakan, silahkan kerjakan apa yang anda rencanakan. kemudian anda bagi ke teman anda melalui menu bagikan di pojok kanan atas.
langkah 3:
Ketika sudah masuk menu bagikan, akan muncul seperti ini. kemudian anda klik pada undang orang untuk mengisikan nama atau alamat email teman anda. lakukan pilihan untuk teman anda di kolom 'dapat mengedit'. 
 Langkah 4:
Setelah nama email teman-teman anda sudah di tuliskan, centang kotak 'beri tahukan orang melalui'. kemudian anda klik menu menu kirim. maka ketika teman anda membukanya bersama akan dapat mengedit tugas secara bersama.                                                                    
           
Semoga penjelasan sederhana ini dapat bermanfaat bagi kita semua...Terima kasih..

Sumber: drive.google.com